Pemateri LLDIKTI

Senin, 22 April 2024 - 08:34:35 WIB
Dibaca: 9 kali

Pemateri LLDIKTI

Keren!! Dosen Administrasi Publik Untag Surabaya Menjadi Narasumber pada Kegiatan LLDIKTI Wilayah VII 

Surabaya - Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah VII mengadakan kegiatan Pelatihan Pembelajaran Kekinian Insan Bernalar dan Berkarya (Pembelajaran Kinaya) yang diselenggarakan secara offline pada Maret - April 2024. 

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala LLDikti Wilayah VII, Kepala Bidang, Rektor Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya dan seluruh tamu undangan. Pada kesempatan kali ini tiga dosen dari Administrasi Publik Untag Surabaya berkesempatan menjadi Narasumber. 

Dr. Endang Indartuti,M.Si menyampaikan materi terkait Manajemen Tata Kelola Pemerintah, Hasan Ismail S.Ap.,M.Ap menyampaikan materi terkait Manajemen Layanan Publik dan Dr.Achleudin Ibnu Rochim S.H. M.Si menyampaikan materi Penerapan Perundang-undangan. 

Dalam perannya sebagai narasumber, dosen tersebut berbagi pengetahuan dan pengalaman praktis dalam bidang Administrasi Publik kepada para peserta kegiatan yang telah hadir di acara Pelatihan KINAYA. 

Keberhasilan dosen Administrasi Publik Untag Surabaya sebagai narasumber pada kegiatan LLDIKTI Wilayah VII menunjukkan bahwa kolaborasi antara akademisi dan lembaga pendidikan tinggi regional dapat memberikan kontribusi yang berharga dalam upaya peningkatan mutu pendidikan tinggi di Indonesia.

 


Untag Surabaya || FISIP Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya