Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda di Untag Surabaya

Rabu, 01 November 2023 - 11:29:50 WIB
Dibaca: 110 kali

Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda di Untag Surabaya

Surabaya - Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya laksanakan upacara dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda yang ke-95 dan diselenggarakan di Lapangan Parkir Timur Untag Surabaya pada Sabtu (28-Oktober-2023). Kegiatan ini berlangsung pada pukul 07.00 WIB -Selesai. 

Sebagai Kampus Merah Putih, Untag Surabaya selalu melaksanakan peringatan hari-hari besar seperti Hari Sumpah Pemuda.  Upacara ini dihadiri oleh seluruh jajaran dan civitas akademika, serta perwakilan mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya. 

Peringatan Hari Sumpah Pemuda merupakan salah satu bentuk mengingat kembali para pejuang dalam memperjuangkan negara Indonesia dan menjadi semangat persatuan dan kesatuan negeri ini. 

Semoga dengan acara nya upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda dapat mengingatkan kepada generasi muda di lingkungan Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya akan semangat persatuan dan kesatuan bangsa dalam mewujudkan Indonesia yang merdeka. 

"Beri aku 1000 orang tua niscaya akan kucabut semeru dari akarnya, Beri aku 10 Pemuda niscaya akan kuguncangkan dunia". 


Untag Surabaya || FISIP Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya