Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) Hari Pertama Administrasi Negara FISIP Untag

Rabu, 01 September 2021 - 17:51:56 WIB
Dibaca: 734 kali

Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) Hari Pertama Administrasi Negara FISIP Untag

Surabaya, September 2021.  Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas 17 Agustus 1945 mengadakan kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) secara daring akibat Pandemi Covid 19 yang mengharuskan kegiatan PKKMB dilalukan secara virtual, akan tetapi hal ini tidak mengurangi keefektifan dan antusiasme. Sebanyak 374 mahasiswa baru ilmu komunikasi dan 131 mahasiswa baru  administrasi niaga dan 204 mahasiswa baru administrasi negara mengikuti serangkaian acara PKKMB dengan antusiasme yang tinggi. Kegiatan ini memanfaatkan platform digital seperti  Youtube dan aplikasi Zoom agar mahasiswa baru  tetap bisa menyaksikan dan berinteraksi melalui kedua platform tersebut.

Pada pagi ini PKKMB Di mulai dengan streaming Youtube dan didalamnya  terdapat materi penting yang disampaikan dalam serangkaian acara PKKMB. Mulai dari perkenalan pejabat FISIP,Tata usaha, Dekanat, Labolatorium dan bahkan mahasiswa baru diberi kesempatan melihat ruangan-ruangan di fakultas ilmu sosial dan ilmu politik secara virtual tour. Pada sesi ke 2 materi tentang Himaprodi (Administrasi Negara), Alur Mata Kuliah, Kurikulum dan Labolatorium Otonomi Daerah sebagai penunjang pembelajaran di fakultas ilmu sosial dan ilmu politik ini.

(01/09/2021) Hari ini merupakan pembukaan acara di pandu oleh Kumara dan Putri  sebagai Master of Ceremony pada sesi ini, mereka membuat sesi ini lebih interaktif sehinga suasana semakin ceria.

Pesan dari Bu Dr. Endang Indartuti M.Si selaku Kaprodi Administrasi Publik periode 2021 “mahasiswa harus aktif, harus semangat dan sukses bersama-sama”  dalam sambutan pembuka acara ini.  Juga Bu Anggraeny Puspaningtyas S.AP M.AP selaku Kaprodi Administrasi Negara periode 2021-2025 dalam sambutannya juga menjelaskan sedikit tentang prodi administrasi negara seperti profil dosen, alur mata kuliah, kurikulum dan prospek kerja seorang administrator negara. Perlu diketahui mahasiswa baru  adminstrasi negara tahun 2021 akan menggunakan Kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Beliau juga menyampaikan motivasi pada mahasiswa baru untuk selalu semangat, aktif dan tidak khawatir karena administrasi publik memiliki prospek kerja yang luas serta selalu mengkomunikasikan terkait perkuliahan pada wali dosen.

Selanjutnya dilakukan pengenalan  dan sharing session terkait himaprodi administrasi negara yang bernama (HIMANATA) yang di pimpin oleh ketua Himanata Fanesa Nahdlatul U.  Himanata merupaka organisasi internal kampus yang merupakan wadah pertama mahasiwa untuk menyampaikan aspirasi serta menyalurkan minat bakat serta wadah mahasiswa mengembangkan kemampuan khususnya di bidang akademik maupun non akademik, bahakan juga di paparkan berbagai divisi yang ada di himanata dan program kerja uggulan Himanata.

Pelaksanaan PKKMB FISIP UNTAG hari ini antusiasme mahasiswa baru sangat tinggi, hal ini terlihat dari banyaknya mahasiswa yang mengajukan pertanyaan ketika pemberian materi serta sharing session dan komentar  kanal Youtube, mahasiswa mengajukan pertanyaan yang beragam terkait tips dan trik lulus cepat, membagi waktu belajar dan berorganisasi serta bagaimana menjalani perkuliahan di Universitas 17 Agustus 1945 Ini.

Sekali lagi, selamat Datang di Kampus Kebangsaan Untag Jaya ! salam Mahasiswa!


Untag Surabaya || FISIP Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya