Diinformasikan bahwa pendaftaran Alumni Kampus Merdeka (AKM) Bergerak diperpanjang hingga 20 Mei 2022. AKM Bergerak merupakan program pendataan dan pemberdayaan alumni MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka) Kemendikbud Ristek. Sebuah Komunitas dan bersifat volunteer. Diharapkan AKM dapat membangun SDM Unggul Indonesia Maju dan membangun ruang-ruang pengabdian di berbagai daerah dan pengalaman yang diperoleh selama mengikuti program MBKM.
Jadwal Pendaftaran:
23 April - 20 Mei 2022 Pendaftaran
21-22 Mei 2022 Seleksi Berkas
23 Mei 2022 Pengumuman
24 Mei 2022 Pembekalan
20 Desember 2022 Penutupan
Keuntungan yang didapatkan:
1. berjejaring dengan alumni beberapa Program MBKM yang diselenggarakan oleh Kemendikbud Ristek
2. mendapatkan informasi seputar program terbaru Kemendikbud ristek dan utamanya program MBKM
3. e-sertifikat
4. FAQ dapat dilihat lebih lanjut di Instagram : @kampusmerdeka.ri dan @merdekapelajar_ri
5. link pendaftaran http://s.id/akmbergerak
Atas perhatian disampaikan terima kasih.
Salam,
Pokja MBKM
Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
*Sumber: Pokja MBKM UNTAG Surabaya