Dosen Administrasi Publik Menjadi Narasumber Pada Sosialisasi Pemilihan Umum
10 Juni 2024
  • 829

Dosen Administrasi Publik Menjadi Narasumber Pada Sosialisasi Pemilihan Umum

Dosen Administrasi Publik Berkesempatan Menjadi Narasumber Pada Sosialisasi Pemilihan Umum 

 

Surabaya - Salah satu dosen program studi Administrasi Publik Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya menjadi narasumber pada kegiatan Sosialisasi Pemilihan Walikota dan Wakil Wali Kota Surabaya yang dilaksanakan secara offline pada Kamis, 06 Juni 2024 dengan tema “Tantangan Meningkatkan Partisipasi Masyarakat Madani Perkotaan pada Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya Tahun 2024”. 

 

Kontribusi keilmuan sebagai seorang akademisi dapat dituangkan dengan menjadi narasumber pada kegiatan sosialisasi atau pelatihan. Dr. Achludin Ibnu Rochim, SH., M.Si salah satu dosen Prodi Administrasi Publik yang berkesempatan menjadi narasumber di acara “Sosialisasi Tatap Muka : Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya Tahun 2024”. Kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan partisipasi masyarakat dalam pemilihan walikota dan wakil walikota Surabaya mendatang. 

back top